Cantik & Bugar dengan Spa Teh

Written By information for u on Tuesday, 10 July 2012 | 05:04

DAUN teh tidak hanya nikmat untuk diminum, tapi teh juga memiliki khasiat untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

Hal inilah yang menjadi inspirasi bagi seorang wanita bernama Andradea Putri untuk membuat spa yang bernama Tea Addict Spa dengan bahan dasar teh. Konsep spa yang ditawarkan Tea Addict Spa adalah daily spa. Di tempat ini, bahan-bahan untuk treatment dari ujung kepala hingga ujung kaki menggunakan bahan utama teh. Andradea Putri memilih teh sebagai bahan untuk spa karena berdasarkan penelitian para ahli, teh mengandung antioksidan yang sangat baik bagi kesehatan dan kecantikan.

Teh dapat mencegah keriput dan kanker. Menurut pemilik tea spa yang akrab dipanggil Dea ini, zat antioksidan yang tinggi dalam kandungan teh dapat mencegah radikal bebas masuk ke dalam tubuh. Radikal bebas dalam tubuh dapat merusak struktur kulit, menyebabkan dehidrasi, keriput, pigmentasi, bahkan kanker. Tea Addict Spa yang berlokasi di Jalan Gunawarman No 9, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, ini menawarkan bermacam perawatan tubuh dari ujung kepala hingga ujung kaki, mulai dari pijat, masker, facial, hair spa, hingga waxing.

Pertama kali pengunjung memasuki tempat spa bergaya modern dengan cat dan furnitur berwarna kecokelatan tersebut, pengunjung akan langsung merasa nyaman dan seperti layaknya di rumah sendiri. Dengan desain interior yang natural, iringan lagu-lagu yang lembut di telinga, serta harumnya aroma terapi di seluruh ruangan, spa teh semakin terasa nyamannya.

Berbeda dengan tempat spa lainnya, di Tea Addict spa ini, yaitu klien spa tidak langsung melakukan perawatan spa teh, namun berkonsultasi dulu mengenai permasalahan pada tubuhnya dari ujung kepala hingga ujung kaki.

”Kami sangat peduli dengan tubuh manusia yang memiliki permasalahan berbeda-beda. Jadi, sebelumnya klien berkonsultasi dengan spa programmersehingga kami tahu kebutuhan dan riwayat kesehatannya,” ujar Dea.

Misalnya, pengunjung yang ingin mengusir lelah atau ingin lebih relaks, pilihan jatuh pada perawatan pijat tradisional dengan teh yang melancarkan peredaran darah. Sementara pengunjung yang kelebihan berat badan dapat menggunakan saja metode french massage.

”Tekniknya langsung tertuju pada titik berkumpulnya lemak dan mengurangi selulit. Efeknya langsung terasa setelah spa, seperti ingin buang air kecil yang sekaligus mendetoksifikasi,” urainya.

Spa teh dengan teknik stone massage juga mampu menghalau sakit, seperti gejala demam atau batuk. ”Terapis mentransfer energi positif sehingga tubuh seperti di charge ulang dan fit kembali,” tambahnya.

Kesemua perawatan ini tentunya menggunakan teh yang memiliki sejuta khasiat. Tidak perlu khawatir jika Anda mengidamkan kulit bercahaya, segar, dan kenyal, karena lulur atau scrub teh bisa memenuhi keinginan Anda.

”Antioksidan dari teh mengangkat sel kulit mati dan memperlancar peredaran darah sehingga membuat kulit tidak kusam dan cerah,” jelasnya.

Untuk hasil yang maksimal seperti ini, perawatan ini tidak memakan waktu lama kok, hanya sekitar satu jam. Lain lagi dengan berendam menggunakan teh hitam,yang dilakukan dalam waktu singkat, yaitu 15 menit saja.

”Berendam di teh hitam akan menenangkan diri sehingga pikiran menjadi lebih segar,” ujar dia.

Khasiat teh yang ditawarkan di tempat ini tidak hanya sampai di situ. Bayangkan saja, jika kulit terbakar sinar matahari, perawatan Shinning Tan Tea yang dipadu dengan mentimun, ampuh sekali untuk menyembuhkannya. Kalau mengalami kesulitan tidur, terapi Sleeps & Sound Tea bisa dipilih, niscaya mata tidak akan kesulitan lagi terlelap. Bahkan, rambut dan kuku pun bisa dirawat agar lebih sehat dan cantik dengan teh.

Untuk perawatannya sendiri, ada pilihan paket treatment selama 2 jam, yakni Hangover Vanishing. Perawatan tersebut terdiri atas refleksi, pijat wajah, dan hair spa.Hangover Vanishing dimulai dengan membersihkan kaki di dalam air rendaman teh. Kemudian terapis memulai pijat wajah untuk melonggarkan otot kaku di sekitar wajah. Pijat wajah juga berfungsi untuk mengencangkan kulit wajah. Pijat wajah diakhiri dengan masker yang terbuat dari teh hijau.

Sambil menunggu masker kering, terapis memulai refleksi. Jika biasanya refleksi hanya dilakukan di bagian kaki, di Tea Addict Spa, tangan dan bagian leher juga dipijat. Sebagai informasi, dengan tarif yang relatif terjangkau, dari tarif termurah sebesar Rp45.000 untuk body batch serta untuk paket termahal dengan perawatan dari ujung kaki hingga kepala full dibanderol dengan harga Rp400.000.

“Berdasarkan lokasinya dan khasiat dari produk yang ditawarkan, spa teh ini paling masuk akal ratenya,” tuturnya.

Tak ayal, dengan lokasinya yang dekat dengan perkantoran SCBD, spa teh ini banyak dikunjungi oleh wanita, terutama karyawan di seputaran SCBD yang dekat dengan spa teh ini dengan rata-rata usia 25–40 tahun. Spa teh ini sebagian besar disinggahi oleh pengunjung dari kelas menengah ke atas, rata-rata para karyawan wanita yang ingin relaksasi setelah lelah dengan aktivitas sehari-hari. Dengan mengedepankan konsep yang homey, spa teh ini bisa menjadi referensi tempat untuk mencari ketenangan/relaksasi yang pas bagi pengunjung.

0 comments:

Post a Comment